Tutorial Cara Menyetel Ketinggian Sorot Lampu Depan Yamaha All New Vixon LED Tahun 2017
Bro sekalian, Yamaha All New Vixion LED Tahun 2017 hadir dengan ragam fitur unggulan, salah satunya adalah dengan dibekali lampu depan/utama LED. Selain tampil lebih keren, lampu depan/utama LED diklaim mempunyai daya tahan lebih lama dibanding lampu model bohlam dengan filamen. Selain itu, lampu depan/utama LED juga memakai daya yang cukup kecil.
Namun, di balik keunggulan tersebut tentu saja ada kekurangannya yakni cost atau harga lampu depan/utama LED jauh lebih mahal dibanding lampu model bohlam filamen. Terlebih jika lampu depan/utama LED mati, maka penggantian harus dilakukan satu unit dengan reflektornya, tidak bisa terpisah hanya komponen lampu LEDnya saja. Beda cerita kalau yang melakukan penggantian adalah orang ahli dalam elektro dan retrofit, maka penggantian komponen lampu LEDnya saja bisa dilakukan, namun hal ini tentu tidak dianjurkan oleh pabrikan.
Bicara soal lampu depan/utama LED pada Yamaha All New Vixion tahun 2017, ada hal yang cukup menarik perhatian admin, yakni tentang penggunaan mekanisme setelan pada lampu depan/utama LED tersebut. Yamaha lebih memilih menggunakan mekanisme setelan lampu depan/utama LED model konvensional atau model baut biasa yang terlihat, beda dengan Suzuki GSX-S150 dan Honda New CB150 yang mana baut setelan lampu depan/utama berada di dalam atau di belakang reflektor.
Nah, karena model baut setelan pada Yamaha All New Vixion LED tahun 2017 adalah model konvensional atau biasa, maka dapat dipastikan bro sekalian akan dengan mudah melakukan setting atau penyetelan sorot lampu depan/utama LED jika dirasa setingan default dari dealer kurang sesuai dengan bro sekalian.
Tools atau alat yang perlu disiapkan adalah kunci pas atau ring berukuran 10 mm. Umumnya kunci ini sudah tersedia dalam tools bawaan motor sport. Setelah kunci pas siap, maka langkah selanjutnya adalah mencari baut setelan lampu depan/utama LED Yamaha All New Vixion tahun 2017 yang terletak tepat di bawah lampu depan/utama. Lebih jelasnya bro sekalian bisa melihat gambar terlampir berikut ini.
Selanjutnya, dengan kunci pas atau ring 10 mm tersebut, kendorkan baut setelan lampu depan/utama LED Yamaha All New Vixion tahun 2017 dengan memuntir ke arah kiri, setelah itu geser lampu depan/utama maju atau mundur sesuai keinginan bro sekalian. Jika sorot lampu depan/utama dirasa sudah cukup, bro sekalian tinggal mengencangkan baut setelan lampu depan/utama tadi dengan di puntir ke kanan.
Done, bro sekalian sudah berhasil melakukan setting atau penyetelan sorot lampu depan/ utama LED Yamaha All New Vixion tahun 2017. Untuk hasil yang maksimal, lakukan penyetelan pada malam hari.
Komentar
Posting Komentar