Harga Honda BeAT Terbaru 2022

Warungbiker.com - Harga Honda BeAT Terbaru 2022

Brosis sekalian, Mulai 1 April 2022, tarif pajak pertambahan nilai atau lebih populer disebut  PPN naik dari selumnya 10% menjadi 11%.

Kenaikan tersebut diatur melalui Undang Undang Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU HPP).

Salah satu dampak kenaikan PPN tersebut adalah naiknya harga kendaraan bermotor yang sebelumnya masih menerapkan PPN 10%.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini admin akan berbagi info harga terbaru dari Honda BeAT tahun 2022.

Admin secara konsisten memberikan informasi Harga terbaru dari skutik sejuta umat ini.

Untuk mengingat kembali brosis bisa klik beberapa tautan beriut ini :

Honda BeAT yang saat ini beredar merupakan BeAT genarasi kelima. 

Tampilannya lebih sporty dibanding generasi sebelumnya, ditambah Fitur, Mesin dan Rangka eSAF yang bikin lincah saat dikendarai.

Meski sekilas terlihat sama dari versi sebelumnya, nyatanya All New Honda BeAT  mengusung beberapa ubahan yang signifikan, yang paling terlihat tentu disematkannya lampu utama model LED yang diklaim lebih hemat energi.

Meski banyak pihak yang ragu akan kiprah skutik ini, nyatanya New Honda BeAT  masih tetep laku dipasaran.

Honda BeAT masih jadi primadona buat orang tua yang ingin membelikan anaknya sepeda motor dengan budget yang relatif terjangkau.

Harga Honda BeAT Terbaru 2022

All New Honda BeAT 2022 hadir dalam 4 tipe yakni CBS, CBS-ISS, Deluxe dan BeAT Street Ketiganya memiliki perbedaan warna dan fitur yang ditawarkan sehingga tiap tipe punya harga yang berbeda.

  • New BeAT Sporty CBS Rp.18.897.000,-
  • New BeAT Sporty CBS ISS Rp. 19.602.000
  • BeAT Sporty Deluxe Rp. 19.703.000,-
  • BeAT Street Rp. 19.563.000,- *update per 16 Mei 2022 OTR Kota/Kab Kediri

Warna Honda BeAT Terbaru 2022

Honda BeAT tersedia dalam 12 varian warna yang sesuai dengan trend anak muda saat ini.

Untuk tipe CBS terdapat 4 pilihan warna yakni

  • Dance White Black
  • Hard Rock Black
  • Techno Blue Black
  • Funk Red Black

Untuk tipe CBS-ISS tersedia dalam 2 pilahan warn yakni

  • Garage Matte Black
  • Elektro Matte Blue

Sedangkan untuk tipe CBS-ISS Deluxe (DX) tersedia dalam 4 pilhan warna yakni

  • Deluxe Black
  • Deluxe Blue
  • Deluxe Brown
  • Deluxe Black

Last, untuk varian BeAT Street tersedia dalam 2 pilihan warna yakni

  • Street Silver
  • Street Black