Stylo Riding Kemerdekaan Jadi Wadah Silaturahmi Pengguna Honda Stylo 160

Daftar Isi

JURNALOTO.COM - Jum'at sore, 23 Agustus 2024 puluhan bikers pengguna Honda Stylo 160 mengikuti kegiatan yang diadakan oleh gabungan jaringan dealer Honda di kota/kab kediri.

Bersama-sama, mereka melakukan city touring dalam acara yang bertajuk "Stylo Riding Kemerdekaan" 

Stylo Riding Kemerdekaan dimulai dengan berkumpul di Honda Aries Motor Kediri. Dengan tetap #Cari_aman puluhan bikers pengguna Honda Stylo 160 melakukan city touring dengan singgah di beberapa jaringan dealer seperti Honda Agung Putra, Honda Kembang Jawa Motor Group, Honda Galaxy Motor Group, Honda MPM Motor dan berakhir  di TMT Cafe, Tugurejo yang merupakan titik finish. 

"Dengan semangat kemerdekaan dan tetap mengutamakan keselamatan berkendara kami mengajak pengguna Honda Stylo 160 untuk melakukan city touring. Melalui kegiatan ini, kami ingin merayakan hari kemerdekaan RI ke-79 sekaligus memberikan wadah silaturahmi bagi pengguna Honda Stylo 160," kata Adithya Herwindo, selaku MarComm Honda KJM group.

Sunar, salah satu peserta city touring mengungkapkan kebahagiaannya saat mengikuti acara tersebut.

"Senang bisa turut serta memeriahkan acara ini, selain bisa merayakan kemerdekaan kita bisa ketemu pengguna honda stylo 160 lainnya, jadi bisa saling berbagi pengalaman selama menggunakan honda Stylo 160."

Selain city touring, peserta Stylo Riding Kemerdekaan juga diajak seru-seruan dengan games berhadiah dan ditutup dengan hiburan musik di TMT Cafe, Tugurejo yang merupakan titik finish acara. 

Posting Komentar